Welcome home IISMA Awardee Romi Setiawan ‘You Are the Champion

Mataram ~ Media Aspirasi ~ Mahasiswa UMMAT dan dosen FAI serta tim Kantor Urusan Internasional menyambut kedatangan salah satu mahasiswa IISMA Awardee Romi Setiawan di BIZAM Lombok. Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) merupakan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) internasonal yang digagas oleh Kemendikbud RI, pada hari selasa (16/08/2022).


Program ini bertujuan antara lain untuk membentuk dan mencetak global leader masa depan Indonesia, disamping memberikan pengalaman internasional dan ajang pertukaran pengetahuan dan budaya lintas Negara.  


Saat dikonfirmasi tim media Romi Setiawan mahasiswa program studi KPI Fakultas Agama Islam UMMAT merasa sangat bersyukur bisa menjalankan program internasional ini selama satu semester di Universiti Sains Malaysia, so grateful so challenging and thanks to IISMA team Dikti, Rektor UMMAT dan KUI UMMAT and semuanya atas support dan dukungannya sejak awal dan selama kegiatan berlangsung. 


Kepala Kantor Urusan Internasional UMMAT Asbah, M.Hum juga turut hadir dalam penjemputan menjelaskan bahwa kegiatan ini salah satu program unggulan pemerintah melaui tim IISMA DIKTI Kemendikbud RI dan juga UMMAT difasilitasi Kantor Urusan Internasional sebagai ikhtiar kolaborasi dalam meningkatkan kualitas output UMMAT karena selama kegiatan mereka mendapatkan banyak pengalaman, memperbanyak jejaring, dan juga pasti mendapati hal-hal baru sebagai bekal bagi masa depan mereka. 


 Pada Tahun 2021 kita kirim ke Malaysia dan awal September tahun 2022 UMMAT akan memberangkatkan lagi mahasiswa PWK Fakultas Teknik UMMAT ke University Pompeu Fabra (UPF) di Barcelona Spanyol," tutupnya. 


Rektor UMMAT Dr. H. Arsyad Abd. Gani, M.Pd sangat mengapresiasi atas capaian-capaian mahasiswa UMMAT yang luar biasa seperti ini, mudah-mudahan terus meningkat jumlahnya yang dapat terlibat dalam kegiatan IISMA ini dimasa-masa mendatang dan tentunya sangat berterimakasih kepada tim IISMA Dikti Kemendikbud RI atas dukungannya," tutupnya.