Danrem 162/WB dan Kodim 1608/Bima Turut Berduka Cita, Atas Gugurnya Anggota TNI di Papua

Bima ~ Media Aspirasi ~ KASAD JENDRAL TNI ANDHKA PERKASA Perintahkan Danrem 126/WB, Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani, Menyampaikan rasa bela sungkawa yang mendalam kepada keluarga Duka Almarhum Lettu Chb Dirman yang gugur dalam melaksanakan Tugas Negara di Papua.


Mewakili KASAD Danrem 126/Wira Bhakti, Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani S.Sos, SH.M.Han, sebagai bentuk kepedulian serta ungkapan rasa belasungkawa Pimpinan TNI-AD, melayat kerumah duka Almarhum, TNI-AD Lettu Chb Dirman di Dusun Tengga Desa Mandala Kecamatan Wera Kabupaten Bima, Provinsi Nusa Tenggara Barat, Jum'at, (03/09/2021).


Almarhum Lettu Chb Dirman, dikenal sebagai sosok Prajurit TNI - AD yang baik, rajin dan disiplin.


Almarhum meninggalkan satu orang Istri dan 3 orang anak.


Kepada kelurga yang di tinggalkan, Danrem 126/WB menyampaikan, kita iklaskan kepergian almarhum, semoga Almarhum Lettu Chb Dirman, tenang disisinya dan diampuni segala dosa - dosanya.


Almarhum di makamkan di pemakaman keluarga Desa Mandala Kecamatan Kabupaten Bima dengan Upacara Militer, yang dipimpin langsung oleh Danrem 126/WB 


Danrem 126/WB beserta Rombongan turut mendoakan agar almarhum mendapatkan Tempat selayaknya, serta bagi keluarga yang ditinggalkan agar kuat dan ikhlas. 


Turut hadir dalam acara tersebut Danrem 162/WB Dandim 1608/Bima, untuk menyampaikan rasa turut berduka cita yang sedalam-dalamnya kepada pihak keluarga yang ditinggalkan.


Pemakaman pada hari sabtu 4 september 2021 di Desa, Mandala kecamatan Wera Kabupaten Bima, akan dihadiri oleh Bupati Bima, Ketua DPRD, Kapolres Kota dan Kabupaten Bima. (Red/MA/06).