Brimob Batalyon C pelopor Sat Brimobda NTB lepas 55 Personel BKO ke Polda Sulsel

Dompu, Media Aspirasi- Brimob Batalyon C Sayian Brimob Polda NTB memberangkatkan 55 personelnya untuk BKO Polda Sulawesi Selatan guna melaksanakan pengamanan Pemilihan Walikota Makassar, hal tersebut dirangkaikan dengan apel pemberangkatan sabtu, (05/12/20) pukul (09.00) wita di lapangan apel Kompi 2 Brimob Dompu (NTB)

Paur Subag Humas polres Dompu Aiptu Hujaifah menjelaskan bahwa, Penugasan personel Brimob akan dilaksanakan selama berjalannya tahapan pemilihan Walikota makassar sampai dengan selesai dan situasi dipastikan aman.

Komandan Batalyon (Danyon) C Satuan Brimob Polda NTB Kompol Hariyanto SH, S.I.K selaku pimpinan apel pemberangkatan menyampaikan beberapa hal penting terkait penugasan personel Brimob.

"Hari ini rekan rekan akan mewakili Polda NTB, saya harap reka rekan bersikap dan menunjukkan performa maksimal, jaga marwah Brimob dan juga Polda NTB", ujar Danyon.

"Laksanakan tugas dan tanggungjawab dengan tetap menjunjung tinggi profesionalisme," imbuhnya.

Apel pelepasan pasukan tersebut dihadiri juga Wakapolres Dompu Kompol I Nyoman Adi Kurniawan SH, Wadanyon C AKP Bambang SIK, Danki 1 Iptu Dedi, Danki 2 Iptu Sudirman, Pasi Ops Batalyon C Iptu Yuswanto serta sejumlah PJU Polres Dompu. (Is).