Hebat... MTs Satap Sila Sandang Status Negeri

Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi NTB saat menyerahkan SK Penegerian MTsN 4 Bima yang diterima oleh Kepala Kemenag Kabupaten Bima

Bima, Media Aspirasi - Setelah sekian lama beroperasi, MTs Satap Sila akhirnya menyandang status negeri. Berdasarkan Surat Kementerian Agama RI Nomor 906 Tahun 2017 tentang penegerian 18 Madrasyah MTs Satap Sila berubah nama menjadi MTs Negeri 4 Bima. SK penegerian tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Kakanwil Kemenag Provinsi NTB, H Nasarudin SH MH kepada Kepala Kemenag Kabupaten Bima, Drs H Syahrir. Kemudian dilanjutkan kepada Kepala MTs Negeri 4 Bima, Bahtiar SPd di halaman sekolah setempat, Kamis (22/3). Kepala Kantor Wilayah

Kementerian Agama Provinsi NTB, H Nasruddin SH MH turut bersyukur dan berbangga atas pergantian status tersebut. Mengingat dari sebelas Madrasah yang diusulkan di wilayah Provinsi NTB, hanya tiga yang mendapatkan SK penegerian.

"Dari sebelas Madrasah yang diajukan se-NTB, tiga diantaranya berada di wilayah Bima. Dan patut disyukuri diantara belasan sekolah tersebut, MTs Satap Sila yang diberikan SK penegerian sehingga berubah status menjadi MTsN 4 Bima," ujarnya. 

Kata dia, kondisi MTsN 4 Bima membutuhkan perhatian masyarakat dan pemerintah daerah. Terutama menyangkut lokasi pembangunan gedung yang layak. "Ini harus dipikirkan bersama. Bagaimana mendapatkan gedung yang layak serta memudahkan akses pendidikan di Kecamatan Bolo, " kata H Nasruddin.

Dia berharap kepala MTsN 4 Bima terus berupaya dan memiliki kepedulian untuk membangun Madrasyah. Belum lagi kata dia, sejauh ini sekolah setempat belum memiliki anggaran yang disebut DIPA. "Semoga tahun depan terealisasikan. Dan itu perlu perencanaan yang jelas. Terutama peran komite agar terus bersemangat dalam pembangunan Madrasyah ini, " tuturnya. Dengan adanya perubahan status tersebut, dia berharap semua warga MTsN 4 Bima turut melakukan perubahan yang lebih baik. Sehingga mampu mengharumkan nama Madrasah ditingkat yang lebih tinggi.

“Berinovasi mengembangkan diri terhadap anak didik untuk memiliki keagamaan, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan oleh Madrasah yang berkualitas, ” harapnya. Kepala MTsN 4 Bima, Bahtiar SPd yang dikonfirmasi usai acara serah terima SK penegerian menyampaikan syukur dengan perubahan status Madrasah yang dipimpinnya.

Terwujudnya perubahan status itu kata dia, tidak lepas dari peran serta semua unsur, baik internal maupun pihak luar. "Semua ini tidak akan dicapai tanpa adanya kerjasama semua pihak, ” ujarnya. Terkait perubahan status itu, pihaknya akan melakukan berbagai upaya menghadapi persaingan dengan Madrasah lain. Yakni dengan menggenjot dewan guru, siswa serta semua unsur untuk lebih giat lagi dalam hal memajukan madrasah. (MA3)